counter create hit

11 Serum untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Terbaik (2024)

Anindira Heri

Produk perawatan kulit (skincare) memiliki banyak varian. Salah satunya adalah serum untuk menghilangkan bekas jerawat. Adapun yang mana noda hitam tersebut sangat mengganggu penampilan.

Tidak boleh sembarangan, saat memilihnya harus melihat semua kandungan yang ada. Jangan sampai malah menimbulkan masalah baru seperti iritasi pada wajah. Apalagi bagi yang rentan alergi.

Jerawat sering kali disebabkan oleh produksi minyak yang melebihi kadar biasanya. Dan hal tersebut bisa menimbulkan kilap juga memperbesar pori-pori. Dari awal mula inilah bakteri penyebab munculnya jerawat bisa mudah masuk.

Oleh karena itu diperlukan serum yang dapat mengatasinya berikut bekasnya nanti. Berikut ini daftar produk serum yang direkomendasikan:

Rekomendasi Serum untuk Menghilangkan Bekas Jerawat yang Bagus

1. The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 1%

deciem.com

Bukanlah hal yang asing lagi bahwa The Ordinary menjadi salah satu serum untuk menghilangkan bekas jerawat terbaik. Produsennya, Deciem Inc. yang berasal dari Canada telah memformulasikannya secara khusus agar dapat mengatasi masalah tersebut dengan cepat. Cara kerja utamanya adalah mencegah melanin agar tidak diproduksi berlebihan dan timbul flek hitam.

Seperti yang sudah ditampilkan, produk ini memiliki dua kandungan utama. Yang pertama adalah niacinamide dengan kadar 10%. Lalu di dalamnya juga terdapat 1% Zinc. Bahan-bahan tersebut yang membuatnya cocok dipakai oleh para wanita dengan kulit berjerawat (acne prone). Selain itu juga bisa diaplikasikan ke kulit berminyak serta berpori-pori besar.


2. Kiehl’s Clearly Corrective Dark Spot Solution

kiehls.com

Punya spot hitam di bagian wajah yang mengganggu penampilan? Coba atasi dengan memilih serum untuk menghilangkan bekas jerawat yang direkomendasikan berikut ini. Bukan sembarangan, kandungan di dalamnya dapat memberikan berbagai macam perlindungan. Yang paling utama tentu memusnahkan flek hitam dan membuatnya jernih seketika. Kulit lebih cerah dan segar dari sebelumnya.

Dalam serum Kiehl’s terdapat vitamin C yang berperan untuk hal tersebut. Kandungan ini juga berfungsi meratakan pigmen kulit yang tidak sama. Bahan antioksidan yang digunakan berupa ekstrak bunga peony dan white birch. Sehingga kerusakan pada oksidasi kulit dapat dicegah dengan baik. Hanya dalam waktu dua minggu, semua masalah segera musnah.


3. For Skin’s Sake Vitamin C Serum

forskinssake.com

Rekomendasi selanjutnya yang dapat ditambahkan dalam daftar serum untuk menghilangkan bekas jerawat yaitu For Skin’s Sake. Produk ini memang dikhususkan bagi kulit yang cenderung memiliki kadar minyak berlebihan. Yang mana masalah itu dapat memunculkan jerawat baru. Jadi, serum ini akan mengatasi permasalahan tersebut secara total. Wajah juga akan tampak cerah.

Seperti produk kecantikan lainnya, di sini terdapat hyaluronic acid yang memberikan berbagai manfaat. Kandungan utama berikutnya yaitu vitamin C dan E dengan fungsi pentingnya yaitu menghalau radikal bebas. Tekstur yang dimiliki dari serum ini cukup thick dengan warna putih agak keruh dan daya serap baik. Gunakanlah saat pagi dan malam.


4. AXIS-Y Dark Spot Correcting Glow Serum

axis-y.com

Ingin mendapatkan wajah glowing tanpa ada bekas jerawat? Produk satu ini menjadi solusi bagi keinginan tersebut. Manfaat itu bisa didapatkan karena adanya kandungan berupa plant derived squalane. Kulit akan tetap lembab sepanjang hari. Lalu, untuk masalah dark spot juga teratasi dikarenakan niacinamide terkandung di dalamnya.

Sebenarnya serum ini tidak hanya dikhususkan bagi pemilik kulit berjerawat. Tapi juga cocok diaplikasikan ke berbagai tipe. Cukup aplikasikan pagi dan malam agar jerawat enggan muncul. Dapatkan warna kulit merata dan lebih cerah. Memiliki tekstur ringan dan daya serap baik merupakan keunggulan lain dari AXIS-Y.


5. Somethinc Niacinamide Moisture Sabi Beet Serum

somethinc.com

Berbagai kosmetik dari brand lokal tidak mau kalah saing. Seperti halnya yang dihasilkan oleh Somethinc. Salah satu varian terkenalnya yaitu serum untuk menghilangkan bekas jerawat dengan formula terbaiknya. Pemilik wajah kusam patut berbahagia karena kandungan utama berupa niacinamide mampu mengatasinya.

Hanya dalam waktu singkat setelah penggunaan, kulit bisa tampak lebih cerah. Manfaat lainnya yaitu produk ini mampu menyamarkan kerutan yang mulai muncul. Tidak perlu takut mengalami kekeringan karena kelembaban terjaga dengan baik. Pigmentasi yang berlebihan juga segera diatasi. Dihadirkan dengan dua kemasan, serum ini bisa digunakan kapan saja.


6. Laneige White Dew Original Ampoule Essence

laneige.com

Diproduksi dengan teknologi pencerah paling baru, membuat Laneige patut diikutsertakan dalam list serum untuk menghilangkan bekas jerawat terbaik. Karena hal itu membuat produk ini bisa mengatasi masalah noda hitam yang membandel. Warna kulit belang pun dapat merata jika penggunaannya dilakukan secara rutin. Wajah terasa segar dan tidak kering.

Dalam serum ini terkandung ekstrak saururus chinensis dengan fungsi pencerah. Selain itu juga ada kandungan glycocomponent yang diambil dari phyto sugar water sehingga kulit tetap lembab setiap saat. Selain berjerawat, produk ini dapat diaplikasikan oleh pemilik kulit sensitif yang rawan mengalami iritasi. Sebab di dalamnya terdapat beta glucan dan panthenol.


7. Scarlett Whitening Acne Serum

sociolla.com

Bukan hal yang keliru memilih Scarlett sebagai serum untuk menghilangkan bekas jerawat. Sesuai label yang ada pada kemasan, produk ini difokuskan guna mengatasi flek hitam. Yang mana itu diakibatkan munculnya jerawat yang tidak terkontrol. Menjadi salah satu brand lokal terbaik, serum Scarlett menawarkan berbagai manfaat lain dengan kandungan yang dimiliki.

Kulit yang kering dapat lembab dan terhidrasi dengan baik. Selain itu, kadar minyak bisa kembali ke angka normal. Wajah juga lebih cerah dari sebelumnya. Kesemuanya didapatkan karena adanya kandungan tea tree leaf water, centella asiatica, ekstrak liquorice, vitamin C, dan salicylic acid. Satu kemasan dihargai dengan Rp750 ribu.


8. Some By Mi Yuja Nialin 30 Days Blemish Care Serum

somebymi.com

Mencari produk skincare (perawatan kulit) yang memberikan berbagai manfaat? Langsung saja gunakan Some By Mi. Salah satu brand terkemuka yang sudah lama berkecimpung dalam dunia kosmetik. Para wanita memilihnya agar wajah terawat dengan baik. Termasuk menghilangkan bekas dari jerawat yang awalnya sulit diatasi.

Ada dua kandungan utama yang ada di dalam Some By Mi. Pertama yaitu Yuja dengan fungsi terbaiknya sebagai pelembab dan mencegah kulit kering. Lalu selanjutnya ada niacinamide yang membantu proses hidrasi. Sehingga tidak akan kekurangan air dan kadar sebum bisa terkontrol. Wajah semakin cerah dan produksi melanin dikurangi secara bertahap.


9. Some By Mi Galactomyces Pure Vitamin C Glow Serum

somebymi.com

Berasal dari satu pabrikan, produk ini juga termasuk dalam serum untuk menghilangkan bekas jerawat terbaik. Varian lain Some By Mi ini dihadirkan dengan botol berwarna cokelat tua yang dipadukan tutup warna hitam. Kemasan elegan ini selaras dengan semua manfaat yang diberikan. Terutama menutupi noda hitam yang muncul akibat jerawat.

Sebanyak 5% di dalamnya merupakan galactomyces yang berperan penting dalam proses pengangkatan sel mati di kulit. Lalu ada juga kandungan 30.000 PPM vitamin C yang mana fungsi utamanya yaitu membuat wajah lebih cerah dan bersinar. Bekas jerawat tidak akan terlihat lagi dan hilang secara cepat. Segera dapatkan dan lakukan perawatan.


10. Nacific Phyto Niacin Whitening Essence

nacific.com

Daftar terakhir yang juga direkomendasikan yaitu berasal dari brand Korea bernama Nacific. Serum perawatan bagi kulit ini mampu menyamarkan flek hitam yang timbul akibat jerawat. Bahkan, seri ini masuk ke dalam jajaran best seller. Teksturnya tidak memberatkan wajah dengan daya serap yang cukup baik. Ketika menyatu dengan kulit juga tidak menimbulkan minyak.

Kandungan yang terdapat di serum Nacific yaitu hyaluronic acid dan dipadukan dengan niacinamide. Kadarnya mencapai 5% sehingga mampu menghidrasi kulit serta membuatnya lembab. Lalu ada ekstrak bambu sebagai antioksidan. Kulit akan cerah karena adanya ekstrak lemon. Sedangkan ekstrak kulit murbei difungsikan mengurangi melanin.

Penutup

Demikian rekomendasi yang sudah diulas terkait 11 serum untuk menghilangkan bekas jerawat terbaik. Gunakanlah produk dengan kandungan tertentu agar masalah tersebut dapat teratasi. Dalam masalah ini yang paling utama mengandung vitamin C, asam salisilat, niacinamide, dan retinol sebagai pencegah peradangan. Aplikasikan secara rutin pada wajah untuk hasil yang maksimal.

Anindira Heri - Rekomended

Penulis

Anindira Heri

Content Editor di Rekomended.com. Cosmetics Enthusiast!

    Tinggalkan komentar